Selasa, 11 Maret 2014

Bolehkah?

Bolehkah 'ku merindukanmu?
Kau terlalu jauh 'tuk kupandang
Kau terlalu jauh 'tuk kusentuh
Suaramu lama tak kudengar
tak ada sapaanmu mengawali hariku
atau menghantarkanku dalam lelap
Kita tak bisa bersua di sini
maka kuundang kau hadir dalam mimpiku
Saat 'ku terjaga, aku tak dapat menyangkal
betapa aku merindukanmu
Bolehkah?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar